Dayah YPI NURA

Pendidikan Islam modern yang memadukan ilmu agama, teknologi digital, dan pembentukan karakter Qur’ani. NURA menjadi pelopor pesantren berbasis digital yang nyaman, disiplin, dan inspiratif bagi generasi masa depan.

Cepat Bisa Baca Kitab Tashilut Thullab merupakan metode unggulan NURA membimbing santri memahami ilmu agama sejak dini melalui teknik cepat baca kitab yang efektif dan menyenangkan.
Pesantren Digital Kehidupan santri dibiasakan dengan teknologi modern: absensi digital, e-money, tabungan Bank Nura Syari’ah, dan pemantauan wali santri lewat aplikasi Android.
Santri Mandiri dan Kreatif Santri tingkat akhir dibekali keterampilan vokasi seperti desain grafis serta ekstrakurikuler memanah untuk membentuk konsentrasi, ketangguhan, dan kemandirian.
Hero Image
Akreditasi A
15 Nov 2025

Telah dibuka pendaftaran Santri Baru Tahun Ajaran 2026

Mari bertumbuh bersama dalam cahaya ilmu dan adab.
Di sini, kita belajar bukan hanya untuk pintar,
tapi untuk menjadi pribadi yang membawa kebaikan ke mana pun melangkah.

Our Story

Sejarah Singkat Dayah YPI Nurur Rasyad Al Aziziyah (NURA)

Dayah YPI Nurur Rasyad Al Aziziyah (NURA) didirikan pada 19 Zulqa’dah 1427 H atau 10 Desember 2006 M. Pada awalnya, proses belajar hanya diikuti oleh puluhan santri mukim dari kampung sekitar kompleks. Dengan semangat dakwah dan pembaruan pendidikan Islam, NURA terus berkembang hingga kini menampung ratusan santri. Keberadaannya menjadi wujud nyata dedikasi yayasan dalam mencetak generasi Qur’ani yang berilmu, berakhlak, dan siap menghadapi tantangan zaman.

Perkembang

Selama lebih dari satu dekade, NURA menunjukkan pertumbuhan yang signifikan dengan penambahan program setiap tahun. Yayasan ini mengelola pendidikan formal dan nonformal dengan sistem klasikal yang berpadu teknologi modern. Perpaduan antara IMTAQ dan IPTEK menjadi landasan utama dalam mendidik santri agar memiliki kompetensi tinggi, beretika, serta berkomitmen kuat terhadap nilai-nilai Islam dan kemajuan masyarakat.

Sejarah

Our Vision

Mencetak generasi muslim yang pumya kemampuan intelektual, mandiri dengan perpaduan iman dan taqwa serta semangat juang yang tinggi dalam menegakkan panji-panji agama islam.

Dayah YPI Nurur Rasyad Al-Aziziyah menempatkan diri sebagai salah satu pusat pengembangan Sumber Daya Manusia (SDM) yang islami serta berwawasan ilmiah yang nantinya akan mampu beradaptasi dengan perkembangan pendidikan.

Our Mission

Menyelenggarakan, Melaksanakan dan Melestarikan Pendidikan Salafiyah dengan pembekalan keterampilan dibidang IPTEK dan Usaha Tempat Guna.

Dayah YPI Nurur Rasyad Al-Aziziyah (NURA), menyelenggarakan pendidikan kitab-kitab klasik dengan menggunakan metode cepat dan salafiyah serta memberikan mereka pendidikan formal dan keterampilan sesuai dengan bakat yang mereka miliki.

Core Values

Dayah YPI Nurur Rasyad Al Aziziyah (NURA)

Terakreditasi : Type A

MAS Unggul Nurur Rasyad Al-Aziziyah

Terakreditasi : B

MTsS Unggul Nurur Rasyad Al Aziziyah

Terakreditasi : B

BLK Komunitas Yayasan Pendidikan Islam Nurur Rasyad Al Aziziyah

Akreditasi dalam proses

📰 Recent News

Berita - Opini - Artikel - Dakwah

Dr. Tgk. Muttaqien, MA Resmi Jabat Pimpinan Baru Dayah NURA
Umum

Dr. Tgk. Muttaqien, MA Resmi Jabat Pimpinan Baru Dayah NURA

Dr. Tgk. Muttaqien, MA sebagai pimpinan baru menggantikan almarhum Waled Rasyidin Ahmad. Pengukuhan dilangsungkan pada Sabtu, 6 Juli 2025, bertepatan dengan 10 Muharram 1447 H, di kompleks dayah yang terletak di Gampong Tijue, Sigli.